past progressive dalam bahasa inggris

7/04/2021

Setelah sebelumnya kita sebelumnya mempelajari simple past tense, maka pada kesempatan kali ini kita akan masuk ke pembahasan past progressive tense atau juga dikenal dengan past continuous tense. Untuk memahami tenses ini coba kita jabarkan kata-kata berikut.

Past artinya masa lalu
Progressive artinya suatu kejadian yang sedang berlangsung saat itu juga.

Nah dari penjabaran di atas dapat kita simpulkan bahwa past progressive adalah grammar yang mengungkapkan suatu kejadian yang terjadi di masa lalu, dan pada masa lalu tersebut kejadian itu memang benar-benar sedang terjadi. Namun sekarang kejadian itu sudah tidak terjadi lagi.

Kemarin ketika ibu datang ke rumah, saya sedang tertidur.

Saya sedang tertidur inilah yang kita maksud dengan pas progressive, karena dia memang benar-benar sedang terjadi tapi dia terjadinya di masa lampau ketika kemarin pas ibunya datang. Begitulah kira-kira cara memahaminya.

Selanjutnya mari kita langsung pada rumus nya. Rumus simple present yaitu dengan menggunakan to be past tense yang mana:
1. was digunakan jika subject nya ( I, He, She, dan It )
2. were digunakan jika subject nya ( they, you, dan we )
Jika belum terlalu paham mengenai to be past tense boleh di baca lagi di menggunakan to be simple past tense. Dan jika ingin melihat verb1+ing bisa dibaca di sini.

Rumus:
( subject ) +  to be (were / was) + ( verb 1 + ing ) + ( object / complement )
Contoh:

(positif) I was watching tv.
(positif) I was playing football.
(positif) They were making cakes.

Untuk membuat kalimat negatif cukup ditambahkan not setelah to be misalnya:
(negatif) I was not watching tv.
(negatif) I was not playing football.
(negatif) They were not making cakes.

Untuk membuat kalimat tanya nya juga sangat mudah, tinggal pindahkan saja to be ke depan subject sehingga menjadi di awal kalimat. Perhatikan contoh di bawah:
(tanya) Were they playing football?
(tanya) Were you watching tv?
(tanya) Was she watching tv?


Contoh dalam sebuah kalimat yang di gabungkan dengan kejadian lain di waktu lampau:
When phone rang, I was watching tv.
( ketika telepon berbunyi, saya sedang menonton tv )
Nah kalimat I was watching tv inilah yang di maksud dengan past progressive atau sering dibilang orang juga past continuous tense.

Sangat mudah bukan, semoga bermanfaat dan selamat belajar. Jika ada yang kurang di mengerti silahkan tanyakan di kolom komentar.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda

Comments


EmoticonEmoticon