perbedaan think about dan think that

7/22/2021

Menggunakan think about dan think that



Di dalam bahasa inggris, jika kita artikan secara simple think artinya berfikir. Namun ada dua kegunaan yang berbeda dari kata think berdasarkan kata di belakangnya. Umumnya ada 2 macam penggunaan think yang sering digunakan yaitu think about dan think that. Untuk memahami perbedaan dari masing-masing frasa tersebut mari kita perhatikan penjelasan berikut ini:

Think about

Kata think about di inilah yang paling dekat dengan makna memikirkan misalnya ni, saya memikirkan dirimu setiap hari di dalam bahasa inggris nya I think about you every day. Atau bisa juga dengan menggunakan present progressive yang menyatakan sedang memikirkan saat ini misalnya I am thinking about you now. 

Jadi dalam menggunakan think about kita bisa menggunakan bentuk simple present atau pun bentuk present progressive. Tergantung dalam keadaan apa yang ingin kita sampaikan. Jika teman-teman belum begitu paham apa itu simple present bisa dibaca di menggunakan simple present dan untuk present progressive bisa di baca di menggunakan present progressive.

Think that

Think that berbeda dengan think about. Think that lebih mengartikan suatu opini misalnya kita ingin mengatakan menurut saya laptop ini mahal jadi kalau kita membuat kalimat bahasa inggris nya kita bisa mengatakan I think that this laptop is expensive. Atau contoh lain misalnya menurut dia Andi ganteng maka bahasa inggris nya, She thinks that Andi is handsome. 

Oh ya tetapi kadang-kadang kalau di dalam pembicaraan orang menghilangkan that, maka bisa juga menjadi She thinks Andi is handsome. Namun maknanya tetaplah sama. Sedikit cacatan untuk menyatakan suatu opini dengan menggunakan think that kita tidak bisa menggunakannya dalam bentuk present progressive misalnya She is thinking that Andi is handsome  bentuk kalimat seperti ini salah karena dalam menyatakan opini dengan kata think kita menggunakan simple present.

Nah bagaimana teman-teman sudah paham kan perbedaan think about dan think that. Yang satu artinya lebih ke memikirkan dan yang satu lagi lebih ke menyatakan suatu opini. Semoga bisa dipahami ya teman-teman. Jika ada yang kurang jelas jangan lupa tulis di komentar ya.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda

Comments


EmoticonEmoticon