there is dan there are

7/26/2021

Penggunaan there is dan there are



Di dalam suatu bacaan atau suatu percakapan kadang kita mendengar penyebutan there is atau there are, Penggunaan there is atau there are untuk menyatakan sesuatu yang ada pada suatu lokasi. Maksudnya begini kalau contoh di dalam bahasa Indonesia misalnya kita ingin mengatakan di sana ada pohon kayu  nah bentuk-bentuk kalimat seperti inilah yang bisa kita gunakan there are dan there is.

Langsung kita coba perhatikan rumus nya di bawah ini:

There + be(is/are) + subject + location

Namun bagaimana cara kita menentukan ingin pakai there is atau there are. Jawabannya adalah tergantung dari subject yang ada di belakang be nya. Kalau subject setelahnya tunggal maka kita pakai there is sebaliknya kalau subject nya lebih dari satu atau jamak maka kita pakai there are. Silahkan perhatikan contoh di bawah ini:

There is an apple on the table.

There are three apples on the table.

Jelas kan perbedaannya kalau dia sebuah apel maka pakai there is, namun kalau apel nya lebih dari satu misalnya tiga apel kita pakai there are.

Contoh lainnya misalnya:

There is a pen in the bag.

There are two pens in the bag.

Kalau penulisan singkat bisa juga seperti dibawah ini:

There's a pen in the bag. ( there's = there is)

There're two pens in the bag. (there're = there are)

Nah begitulah cara penggunaan there is dan there are. Semoga bermanfaat dan bisa membantu teman-teman semua untuk belajar.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda

Comments


EmoticonEmoticon